IKAN KUWE BAKAR ENAK SEKALI.

WAJIB DICOBA IKAN KUWE BAKAR, 

Siapa disini hoby kuliner,  suka yang serba di panggang, pasti semua suka yah kalau soal makan .
Sesuai namanya menu yang satu ini terbuat dari ikan KUWE GERONG atau BELITONG adalah ikan tangkapan umum di kawasan tropis Indo-Pasifik. Dalam bahasa Inggris dikenal sebagai giant trevally atau GT. Ikan ini mudah sekali dikenali dari dahinya yang tampak besar dengan warna tubuh keperakan semburat kuning.
Nah Ikan yang akan kita pakai adalah ikan yang ukurannya sedang yah seperti gambar di bawah ini :


Jangan lupa bersihkan dulu sisik dan organ dalamnya.


Langsung kita mulai cara memasak dan berikutnya kita siapkan bahan bahannya :
 
4 ekor ikan Kuwe
1 saus tiram 10-30 ML
2 sedok saus tomat
1 sendok saus cabe ( bisa lebih sesuai selera)
½ sendok garam Halus
¼ merica
1 gelas air 60ML
Berikut beberapa bumbu yang harus di haluskan ( di blender bersamaan) .
1 buah bawang bombai
2 siung bawang putih
1 ruas jahe
1 ruas terasi ukuran  3 cm
2 ruas kunyit


Jika semua bahan sudah siap, 
Selanjutnya, mari kita mulai memasak.

1. Tumis bumbu yang sudah kita halus kan tadi dengan api sedang sampai lumayan mengering dan mengeluarkan aroma harum
2. masukkan Air dan saus tomat sambil sambil di aduk
3. Masukkan juga saus tiram serta merica, lalu aduk kembali
4. Beri Garam halus dan saus cabe, lanjut aduk sampai lumayan mengental yah, lalu jika sudah mengental sisihkan di mangkok atau piring


Dan jangan lupa IKAN KUWE nya tadi kita bersihkan dan lumuri dengan garam, selanjutnya kita panggang SETENGAH MATANG ( setengah masak ).
Jika di rasa sudah cukup masak, langsung deh kita taburin bumbu adonan yang kita masak tadi diatas ikan Kuwe dan panggang sampai matang .
Jika sudah matang silahkan sajikan di piring .
Dan siap di nikmati


Tapi yahh . .
Kalau makan makanan yang di panggang tidak komplit rasanya tanpa sambalnya . 
Kalau begitu kita bisa pilih sambalnya dari menu yang tersedia di Blog Ini . ^_^


Selamat mencoba. 

Masak dengan sepenuh hati dan sesuai bahan serta tutorial, akan menjadi masakan yang ENAK. 

Jika anda mau berbagi ataupun sharing tentang seputar masakan, boleh melakukan Gmail ke akun kami di : master69ero@gmail.com

Silahkan tinggalkan komentarnya yah.

Komentar